Serba Serbi

Dewa 19 Menggebrak Semarang Dalam Rangka Hari Mangrove Dunia

Konser Dewa di Semarang

KABARTURKI, Semarang - Serangkaian acara Pekan Pesta yang diselenggarakan oleh Bolo Semar telah sukses dilaksanakan dan mendapatkan respon yang positif oleh masyarakat Jawa Tengah. Dengan mengusung tema Green Concert, Pekan Pesta mengawalinya dengan penanaman 2000 bibit mangrove dalam rangka Hari Mangrove Dunia pada 26 Juli 2023 di Kampung Nelayan, Tambakrejo, Semarang dan Bedono, Demak Jawa Tengah.

"Pekan Pesta memberikan suguhan konser yang berbeda, tidak hanya sekedar memberikan kesan menarik melalui Guest Star bersama lagu-lagunya tetapi juga memberikan pesan moril melalui konsep Green Concert ujar Salmanuha, Produser Pekan Pesta"

Pada 10 September 2023 merupakan acara puncak dari serangkaian kegiatan Pekan Pesta 2023 yang diselenggarakan di Stadion Diponegoro Semarang oleh Promotor Musik Bolo Semar. Antusiasme masyarakat Jawa Tengah tinggi, 10rb penonton turut meramaikan penampilan musik yang dibuka dengan penampilan Guest Star lokal Many West dan Pyong-Pyong, berdansa dengan Lomba Sihir, bersedih bersama Salma Salsabil hingga bernyanyi dan berdansa bersama Dewa 19.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Dewa 19 hadir dengan formasi lengkap yang digawangi Ahmad Dhani (keyboard), Andra Junaidi Ramadhan (gitar), Yuke Sampurna (bass) dan Agung Yudha Asmara (drum). Vokalis Dewa 19 semalam diisi oleh Ello (Marcello). Dewa 19 menggebrak dengan lagu-lagu hits antara lain Kangen, Arjuna Mencari Cinta, Separuh Nafasku dan lagu hits lainnya yang berhasil membius seluruh penonton, yang ditutup dengan lagu andalan Kamulah Satu-satunya.

"Moment pecah penonton pada saat melantunkan lagu Separuh Nafasku dan ditutup dengan lagu Kamulah Satu-satunya milik Dewa 19" ujar Fajar dari Semarang.

Acara ini di support oleh Bank Mandiri, Bejana Karya, Iconic Movement, Biznet, Jatinangor, Starbucks, Es.Ee.Ce, Hotel Aston In Semarang, Goody, Ningrad bersama dengan ratusan media partner lainnya.

"Gak nyesel jauh-jauh dari Kudus datang ke Pekan Pesta, sampai jumpa teman pesta di Pekan Pesta 2024, berdansa bersama, hati riang Gembira" ungkapan Gita penonton dari Kudus.